Sekjen PDIP benarkan Megawati dan Ridwan Kamil bertemu

Keinginan untuk memasangkan Ganjar-Ridwan Kamil mencuat, juga dari dalam tubuh PDIP.

Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto. Foto: Antara

Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil baru-baru ini ternyata menemui Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Pertemuan ini menimbulkan spekulasi karena Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, selama ini sering disebut-sebut sebagai figur potensial dalam bursa calon wakil presiden. Apakah pertemuan itu terkait Pilpres 2024.

PDIP sendiri telah mengusung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden yang akan didaftarkan untuk bertarung di Pilpres 2024. Namun, hingga kini belum jelas siapa sosok yang akan ditunjuk menjadi cawapresnya.

Keinginan untuk memasangkan Ganjar-Ridwan Kamil mencuat, juga dari dalam tubuh PDIP. Pasalnya, elektabilitas Ridwan Kamil tergolong tinggi di Jabar. 

Sebagai calon Gubernur Jabar di Pilgub Jabar 2024, survei Charta Politica yang dirilis Juli lalu menunjukkan tingkat elektabilitasnya mencapai 44,3%. Unggul dari eks Bupati Purwakarta yang mengantongi 29,3% di peringkat kedua. 

Diposisikan sebagai cawapres, Charta mencatat Ridwan Kamil punya elektabilitas sebesar 38% di Jabar. Kang Emil menggungguli Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno (18,7%), Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (9,1%), dan Menteri BUMN Erick Thohir (6,4%).