sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Menperin: Produk alat olahraga kita banyak yang di ekspor

Potensi industri alat olahraga kita ditopang dengan ketersediaan sumber daya alam seperti karet, kulit dan kayu.

Hermansah
Hermansah Jumat, 04 Sep 2020 21:39 WIB
Menperin: Produk alat olahraga kita banyak yang di ekspor

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menegaskan, sudah banyak produk alat olahraga buatan industri di dalam negeri diminati pasar global. Ini karena produk alat olahraga nasional memiliki kualitas yang dapat dibanggakan.

"Terbukti dengan cukup banyaknya produk alat olahraga kita yang di ekspor. Maka itu, kita semua harus merajut rasa optimisme bahwa produk alat olahraga dalam negeri dapat bersaing di kancah domestik maupun internasional sambil pula mengiringi peningkatan prestasi para atlet kita,” terang dia dalam keterangan tertulisnya, Jumat (4/9).

Industri apparel juga termasuk sektor yang mendukung olahraga. Industri yang meliputi antara lain sepatu, kaos, juga topi ini merupakan bagian tak terpisahkan dari industri olahraga nasional.

Berdasarkan data BPS, nilai perdagangan alat olahraga Indonesia pada 2019 mencatatkan jumlah yang cukup besar, yakni tercatat mencapai US$179,7 juta atau sekitar Rp2,52 triliun.

Sementara Direktur Jenderal Industri Kecil, Menengah dan Aneka (IKMA) Kemenperin Gati Wibawaningsih menjelaskan, industri aneka yang di dalamnya terdapat industri alat olahraga, masuk menjadi sektor yang mendapat prioritas pengembangan karena diharapkan dapat memberikan kontribusi signfikan bagi perekonomian nasional.

“Potensi industri alat olahraga kita ditopang dengan ketersediaan sumber daya alam seperti karet, kulit dan kayu yang bisa dijadikan sebagai bahan baku. Industri ini juga dinilai memiliki keunggulan kompetitif karena didukung dengan sumber daya manusia terampil dan pemanfaatan teknologi yang modern,” ungkap Gati.

Kemenperin mencatat, saat ini jumlah industri alat olahraga skala menengah dan besar di Indonesia sebanyak 66 unit usaha dan telah menyerap tenaga kerja hingga 11.626 orang. Cakupan usaha industri alat olahraga mempunyai jumlah yang banyak, yaitu mencakup usaha pembuatan berbagai alat olahraga hingga peralatan pusat kebugaran atau peralatan atletik dan matras.

Alat olahraga buatan industri dalam negeri telah menembus pasar global, antara lain ke Amerika Serikat, Jepang, Korea Selatan, dan Inggris.

Sponsored

“Kita perlu menggenjot lagi market share untuk ekspor produk alat olahraga Indonesia, sehingga dapat mendukung upaya pemulihan ekonomi nasional saat ini,” pungkasnya.

Berita Lainnya
×
tekid