sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Merawat alat masak di rumah, apa saja sih?

Peralatan dapur berbahan besi atau stainless steel biasanya dipilih.

Indah Nawang Wulan
Indah Nawang Wulan Kamis, 04 Mar 2021 14:44 WIB
Merawat alat masak di rumah, apa saja sih?

Seiring dengan kecintaan terhadap memasak, kita pastinya akan memiliki perasaan yang sama terhadap koleksi maupun alat dapur. Mulai dari piring, gelas, hingga panci sekalipun.
Pemilik Pantry Magic Indonesia Chindy Lie mengatakan, alat masak yang wajib dimiliki oleh semua orang adalah panci, wajan, parutan, hingga cast iron

Semua memiliki kegunaannya masing-masing. Misalkan saja panci memiliki fungsi untuk memasak berbagai masakan dengan kuah, mulai dari mie instan, sop, hingga sayur-sayuran lainnya.

Peralatan dapur berbahan besi atau stainless steel biasanya dipilih, karena bahannya yang awet dan tidak mudah rusak. Selain itu, di Indonesia juga banyak pengrajin yang mengembangkan produk alat masak.

"Ukuran alat masak tentunya sangat sesuai dengan kebutuhan yang akan kita lakukan. Misalkan saja, saya rekomendasikan ukuran 8 inci dan 12 inci untuk yang senang membuat makanan dalam satu porsi atau sesuai kebutuhan yang kita lakukan," papar dia dalam webinar, Kamis (4/3).

Untuk itulah, sangat penting untuk tetap menjaga dan merawat alat masak. Agar ketika digunakan dapat berfungsi maksimal. Hasil masakan pun bisa sesuai dengan yang diharapkan.

Ia pun berbagi tips dalam merawat alat masak di rumah:

1. Jika menaruh alat masak, usahakan diameternya lebih besar dari burner, agar panasnya tetap di bawah dan merata.

2. Seasoning pada wajan, bisa kita lakukan dengan memanaskan wajan, cuci dengan air hangat dan sabun serta keringkan di atas api hingga benar-benar kering. Lalu oleskan minyak sayur dengan kain.

Sponsored

3. Pembersihan alat masak juga wajib diperhatikan. Dengan cara mencuci bersih dengan air dan sabun lalu cepat dikeringkan. Jika tidak, wajan yang kita miliki akan meninggalkan bercak bekas air cucian.

5. Membersihkan wajan ataupun panci yang ada kotorannya, bisa digunakan dengan kulit jeruk lemon atau jeruk nipis, garam atau baking soda yang dituangi cuka.

Tips dan trik yang disampaikan tersebut, bisa memperpanjang umur alat masak yang kita miliki. Tentunya gaya memasak dan penggunaannya menjadi pengaruh dalam umur alat masak yang kita punya.

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid