close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Trio legendaris Italia menonton opera sepak bola. SS YT Serie A
icon caption
Trio legendaris Italia menonton opera sepak bola. SS YT Serie A
Olahraga
Sabtu, 22 April 2023 18:30

"Calcio is back!" Serie A merayakan kejayaan klub-klub Italia di Eropa

Layar yang ditarik Toni pun langsung terbentang: bergambar umpan gunting dan tendangan salto.
swipe

Kanal tayang Serie A menampilkan cuplikan klip tentang kembalinya kedigdayaan sepak bola klub-klub Italia pada turnamen level Eropa.  Untuk pertama kalinya dalam sejarah, 5 tim Italia maju ke semifinal kompetisi Eropa.

"Inter dan Milan di Liga Champions. Juventus dan Roma di Liga Europa. Fiorentina di Liga Konferensi. Calcio kembali menjadi yang terbaik di Eropa. Inilah Serie A!" kata narator kanal tayang YouTube Serie A, Sabtu (22/4).

Klip dibuka dengan langkah meyakinkan Fabio Capello memasuki sebuah gedung opera. Tampak sekilas, melihat dari ornamennya, gedung itu seperti Teatro dell’Opera yang diresmikan pada tahun 1890 dengan gaya Neo-Renaisans. Balai pertunjukan teater terkenal di Roma, ibu kota Italia.

"Kau sudah siap?" Capello bertanya kepada seseorang. Orang itu sedang berdiri di depan kamera di balkon. "Ya, aku siap!" jawab orang itu, Fabio Cannavaro, sambil tersenyum.

Dua figur bernama depan sama-sama Fabio merupakan tokoh termasyhur dalam blantika sepak bola Italia. Capello terkenal sebagai manajer hebat pemenang berbagai gelar juara bersama AC Milan, Real Madrid, AS Roma, dan Juventus.

Cannavaro menjadi kampiun banyak kejuaraan saat memperkuat Parma dan Real Madrid. Kariernya memuncak di tahun 2006 ketika menyabet juara dunia, pemain terbaik dunia FIFA, dan meraih anugerah prestisius Ballon d'Or.

Bukan hanya Capello dan Cannavaro yang hadir di gedung opera, muncul pula Luca Toni di atas panggung. Striker legendaris itu membentangkan layar pertunjukan. "Kita mulai!" katanya.

Toni, sepanjang kariernya, bermain untuk 17 klub baik di Italia maupun mancanegara. Bersama Cannavaro, dia menjuarai Piala Dunia 2006.

Layar yang ditarik Toni pun langsung terbentang: bergambar umpan gunting dan tendangan salto. Narator kanal tayang YT Serie A lalu berkata: "Untuk pertama kalinya dalam sejarah, 5 tim Italia maju ke semifinal kompetisi Eropa..." Seterusnya seperti tadi.

"Calcio is back!" seru Cappelo duduk diapit Toni dan Cannavaro.

Di antara tiga liga lainnya, Inggris, Spanyol, dan Jerman, klub Italia terbanyak menempatkan wakilnya di semifinal gelaran turnamen Eropa tahun ini. Wakil Premier League tersisa Manchester City dan West Ham. La Liga menyisakan Real Madrid dan Sevilla. Bundesliga hanya diwakili Bayer Leverkusen.

Semifinal Liga Champions akan digelar mulai 9-17 Mei mempertemukan derby Inter versus Milan dan Real Madrid kontra Manchester City. Liga Europa akan mementaskan semifinal pada 11-18 Mei untuk Juventus berjumpa Sevilla dan AS Roma bertemu Bayer Leverkusen. Liga Konferensi menghadapkan Fiorentina dengan Basel dan West Ham kepada AZ Alkmaar pada jadwal yang sama dengan Liga Europa.

img
Arpan Rachman
Reporter
img
Fitra Iskandar
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan