sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Prabowo-Sandiaga minta wejangan ke PBNU

Kedatangan Prabowo-Sandi menjadi silaturahmi kedua dengan PBNU.

Kudus Purnomo Wahidin
Kudus Purnomo Wahidin Kamis, 16 Agst 2018 19:00 WIB
Prabowo-Sandiaga minta wejangan ke PBNU

Pasangan bakal calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, hari ini, Kamis (16/8), menyambangi kantor Pengurus Besar Nahdhatul Ulama (PBNU) di Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat. Kunjungan Prabowo-Sandi untuk melakukan silaturahmi dengan para tokoh-tokoh Nahdlatul Ulama (NU), terutama Ketua Umum Pengurus Besar NU, KH Said Aqil Siradj.

Menurut Prabowo, kunjungan kali ini merupakan silaturahmi lanjutan, setelah pertemuan dengan Said Aqil Siradj pada  17 Juli 2018 lalu.

Dalam pertemuan kali ini, Prabowo dan Sandiaga Uno meminta wejangan kepada Said Aqil, guna menghadapi kontestasi Pemilu Presiden (Pilpres) 2019 mendatang, terutama terkait tentang isu perekonomian negara.

"Menyampaikan pemikiran pemikiran dan saran-saran, dan harapan kepada kami, saya dan saudara Sandiaga Uno, ke depan fokusnya adalah masalah ekonomi. Bagaimana bisa mengurangi kemiskinan, kesulitan rakyat, bagaimana bisa menciptakan suatu ekonomi yang lebih adil,  di mana sumber sumber ekonomi bisa dinikmati seluruh rakyat Indonesia, bisa dijamin pangan, dalam harga yang terjangkau," kata Prabowo di Kantor PBNU, Jakarta, Kamis (16/8).

Prabowo mengatakan, ia diingatkan oleh Said Aqil untuk merumuskan strategi mengatasi kemiskinan yang ada di Indonesia.

"Kami diingatkan untuk memikirkan dan merumuskan stretegi yang bisa mengatasi kemiskinan ini. Tadi itu inti pembahasan didalam, diskusi bersifat sangat terbuka, lancar," ucapnya memaparkan.

Dalam kesempatan yang sama, bakal cawapres Sandiaga Uno mengatakan, apabila dirinya terpilih sebagai wakil presiden nanti, ia akan mengadopsi program OKE OCE ke lingkungan pondok pesantren, guna menciptakan iklim wirausaha bagi para santri.

"Saat kami ditanya kalau kami diberikan amanah memimpin Indonesia apa komitmen kami mengenai dunia usaha pesantren? Jadi kami sampaikan bahwa kami akan menggagas adaptasi OKE OCE preneur atau santri preneur, untuk memberikan pelatihan pendampingan dan permodalan," kata Sandi.

Sponsored

Menanggapi pertemuan tersebut, Ketua PBNU Robikin Emhas mengatakan, pertemuan Prabowo-Sandi dengan para tokoh NU bukanlah dalam rangka mendukung pasangan tersebut di Pilpres 2019. Dia menegaskan pertemuan tersebut hanya sebatas bertukar pikiran, terkait kesejahteraan masyarakat Indonesia ke depan.

"Soalnya NU itu bukanlah kekuatan politik. NU itu kekuatan sosial keagamaan, jadi dia tak bisa memberi dukungan politik, tapi warga NU itu punya hak konstitusional dalam politik. Tadi kita hanya bicara terkait masalah kemaslahatan bangsa saja, dan tadi diskusinya sangat gayeng dan cair," pungkasnya.

Caleg Pilihan
Berita Lainnya
×
tekid