BRI siap terbitkan obligasi pada Oktober

BRI tengah menunggu rating oleh lembaga Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo) untuk menerbitkan obligasi

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) berencana menerbitkan obligasi pada Oktober 2019. Alinea.id/Annisa Saumi

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. (BBRI) berencana menerbitkan obligasi pada Oktober 2019. Obligasi tersebut rencananya akan berdenominasi rupiah hingga Rp6 triliun.

Direktur Keuangan BRI Haru Koesmahargyo mengatakan rencana penerbitan obligasi ini merupakan bagian dari Penawaran Umum Berkelanjutan (PUB) dengan total Rp20 triliun dengan jangka waktu penerbitan tiga tahun.

"Obligasi rencananya akan issue Oktober 2019 dan prosesnya masih berjenjang. Saat ini kita masih menunggu rating," ujar Haru di gedung BRI I, Jakarta, Rabu (14/8).

Haru mengatakan pihaknya tengah menunggu rating oleh lembaga Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo). Selain itu, BRI juga tengah menunggu izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang diperkirakan akan terbit pada bulan September 2019.

"Semoga obligasinya bisa issue segera di Oktober 2019," tutur Haru.