Ekonom ramai-ramai dukung Sri Mulyani jadi Menko Perekonomian

Sri Mulyani Indrawati dinilai cocok menjadi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian pada kabinet Jokowi-Amin.

Menteri Keuangan Sri Mulyani. / Antara Foto

Indonesia harus memiliki sosok-sosok yang liat dan tangguh dalam menakhodai perekonomian. Apalagi negara saat ini berhadapan dengan ketidapastian ekonomi global.

Sosok yang bisa mengambil keputusan dengan cepat, berwibawa, dan tangguh diharapkan bisa menjadi Menteri Koordinator Bidang Perekonomian dalam kabinet baru di bawah Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin.

Ekonom dan Peneliti Center of Reforms on Economics (CORE) Piter Abdullah menyebutkan sosok tersebut ada pada Menteri Keuangan 2014-2015, Sri Mulyani Indrawati. 

"Untuk menjadi Menko Perekonomian, harus punya pamor, wibawa, aura yang kuat untuk bisa mengendalikan semua kementerian di bawahnya. Saya lihat Sri Mulyani cocok," katanya di Jakarta, Kamis (18/10). 

Hal senada juga disampaikan oleh Direktur institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Tauhid Ahmad, menurutnya Sri Mulyani adalah sosok yang tepat menggantikan Darmin Nasution sebagai Menko Perekonomian. Pamor dan keuletan Sri Mulyani dinilai dapat memimpin kerja-kerja koordinasi antar kementerian.