Sri Mulyani berang dicecar DPR soal BPJS Kesehatan

Menteri Keuangan Sri Mulyani kesal karena terus-menerus dicecar soal defisit BPJS Kesehatan.

Menteri Keuangan Sri Mulyani. / Antara Foto

Menteri Keuangan Sri Mulyani kesal harus menjelaskan terlalu banyak mengenai permasalahan yang terjadi pada Badan Pengelola Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan di hadapan Komisi XI DPR RI.

Pasalnya, menurut Sri, dirinya seharusnya hanya menjelaskan soal defisit anggaran yang dialami badan jaminan sosial tersebut, bukan desain soal teknis yang ada di dalamnya, termasuk soal penagihan iuran.

"Kan kami menteri keuangan, bukan menteri keuangan kesehatan atau bukan menteri kesehatan keuangan," ujarnya saat rapat dengan Komisi XI di Gedung DPR RI, Jakarta, Rabu (21/8).

Ia pun mengatakan, seharusnya yang menjelaskan persoalan yang terjadi di BPJS, dijelaskan oleh lembaga jaminan sosial tersebut.

"Sekarang justru kami yang lebih banyak ngomong dibandingkan BPJS karena semua menganggap kalau masalah keuangan larinya ke saya. Padahal ini masalah uang yang lain," ucapnya.