Anhui akan kirim hingga 20 juta dosis vaksin Covid-19 ke RI

Anhui Zhifei Longcom Pharmaceutical menjalin kerja sama dengan Indonesia melalui PT BCHT dan Jakarta Biopharmaceutical sejak September 2020.

Ilustrasi. Pixabay

Perwakilan Indonesia di China mengunjungi salah satu produsen vaksin Covid-19, Anhui Zhifei Longcom Pharmaceutical di Kota Hefei pada 17 April.

Menurut keterangan resmi KBRI Beijing pada Rabu (28/4), Anhui Zhifei dan grup mempunyai 10 pabrik di seluruh China. Tiga pabrik terbesarnya berada di Hefei, Chongqing, Beijing dan cabang di Shanghai sebagai pusat riset dan penelitian. 

Selain vaksin Covid-19, Anhui Zhifei juga memproduksi vaksin influenza, TB, meningitis, dan rabies.

KBRI Beijing menyatakan, kerja sama Anhui Zhifei dengan Indonesia, dalam hal ini dengan PT BCHT dan Jakarta Biopharmaceutical, dimulai sejak September 2020. Saat ini, sedang berjalan uji klinis tahap tiga yang dilakukan di Indonesia bagi 4.000 relawan.

Selain dengan Indonesia, Anhui Zhifei juga melakukan kerja sama dengan Uzbekistan, Ekuador, dan Pakistan. Vaksin produksi Anhui Zhifei telah mendapatkan izin penggunaan darurat (emergency use authorization/EUA) di Tiongkok dan telah disuntikkan 10-11 juta dosis bagi warga China.