Brasil ingin Amerika Selatan atasi kebakaran Amazon

Presiden Brasil Jair Bolsonaro menyebut negara-negara Amerika Selatan menentukan kebijakan bersama untuk melindungi hutan hujan Amazon.

Foto udara memperlihatkan asap meninggi di atas hutan Amazon di Porto Velho, Rondonia, Brasil, Selasa (27/8). ANTARA FOTO/REUTERS/Ueslei Marcelino

Presiden Brasil Jair Bolsonaro pada Rabu (28/8) mengatakan bahwa negara-negara Amerika Selatan akan bertemu dan menentukan kebijakan bersama untuk melindungi hutan hujan Amazon.

Bolsonaro membantah kritik internasional yang menyatakan bahwa pemerintahannya bertanggung jawab atas melemahnya perlindungan lingkungan di Brasil. Akibat kebijakan pro-lingkungan yang lemah, para petani dan perusahaan pengembang membakar Hutan Amazon demi membuka lahan.

Dia menyatakan bahwa Brasil akan mengadakan pertemuan dengan sejumlah negara tetangga pada 6 September di Leticia, Kolombia.

"Tujuannya adalah untuk menghasilkan strategi terpadu bersama untuk melestarikan lingkungan," kata Bolsonaro.

Pengumuman itu datang setelah Bolsonaro bertatap muka dengan Presiden Chile Sebastian Pinera di Brasilia. Pinera dan Bolsonaro membuat pernyataan bersama yang menyerukan bahwa persoalan lingkungan perlu dihadapi sembari menghormati kedaulatan nasional.