Keberadaan mahasiswa Australia di Korea Utara masih misteri

Australia tidak memiliki kehadiran diplomatik di Korea Utara dan bergantung pada negara pihak ketiga untuk bertindak atas namanya.

Kim Il-sung Square, Pyongyang, Korea Utara. / Pixabay

Perdana Menteri Scott Morrison pada Jumat (28/6) mengatakan, pihaknya belum mengetahui keberadaan seorang pria Australia yang dilaporkan hilang di Korea Utara.

Keluarga Alek Sigley (29) pada Kamis (27/6) menuturkan bahwa mereka belum mendengar kabar dari pemuda itu sejak Selasa (25/6). Sigley yang fasih berbahasa Korea merupakan satu dari segelintir mahasiswa Barat yang tinggal di Pyongyang. Dia mempelajari sastra Korea di Kim Il Sung University selama sekitar satu tahun, dan pada saat bersamaan menjalankan perusahaan tur khusus Korea Utara.

Kementerian Luar Negeri dan Perdagangan Australia pada Kamis menyatakan bahwa mereka tengah mencari klarifikasi mendesak terkait laporan bahwa seorang warga Australia telah ditahan di Korea Utara.

Australia tidak memiliki kehadiran diplomatik di Korea Utara dan bergantung pada negara pihak ketiga seperti Swedia untuk bertindak atas namanya. 

Meski demikian, Morrison menegaskan pihaknya belum dapat memastikan apa yang menimpa Sigley.