Kebijakan Australia soal Yerusalem Barat bikin Israel berang?

Harapan Israel, Australia akan mengakui Yerusalem sebagai ibu kota negaranya. Namun, yang diakui Canberra ternyata hanya Yerusalem Barat.

Ilustrasi / Pixabay

Pada hari Minggu (16/12), Israel mengisyaratkan tidak senang dengan langkah Australia yang mengakui Yerusalem Barat sebagai ibu kotanya.

Seorang kepercayaan Perdana Menteri Benjamin Netanyahu mengatakan hal tersebut merupakan kesalahan karena Israel menguasai seluruh kota tersebut.

Dalam sidang kabinet mingguan Israel, Netanyahu tidak menanggapi langkah Canberra tersebut. Lazimnya, dia memanfaatkan kesempatan untuk menyampaikan perkembangan diplomatik besar di depan umum.

Israel menguasai Yerusalem Timur dalam perang pada 1967 dan mencaplok sebagai ibu kotanya dalam langkah yang tidak diakui secara internasional.

Ada pun, Palestina menginginkan Yerusalem Timur sebagai ibu kota negara yang mereka harapkan berdiri di Tepi Barat Sungai Yordan dan Jalur Gaza.