Tokoh pro-China jadi lawan Tsai Ing-wen dalam Pilpres Taiwan 2020

Kemenangan Han Kuo-yu dalam nominasi Partai Kuomintang menjadikannya rival utama bagi Presiden Tsai Ing-wen.

Han Kuo-yu (ketiga dari kiri) dalam konferensi pers di kantor pusat Partai Kuomintang (KMT), Taiwan, Senin (15/7). / kmt.org.tw

Pada Senin (15/7), wali kota populis yang memiliki hubungan dekat dengan China terpilih sebagai kandidat presiden dari partai oposisi. Dia akan berhadapan dengan petahana, Presiden Tsai Ing-wen, dalam Pilpres Taiwan 2020.

Han Kuo-yu menjadi pemenang dalam nominasi partai oposisi Taiwan, Kuomintang (KMT), setelah menyingkirkan pesaingnya, miliarder pendiri Foxconn, Terry Gou. Dia meraih 45% suara dalam pemilihan KMT, sementara Gou hanya mendapat 28% suara. 

Pemungutan suara di Taiwan akan berlangsung di tengah eskalasi ketegangan dengan China. Beijing memandang Taiwan sebagai bagian dari wilayahnya yang membangkang.

China bahkan telah menegaskan tidak akan sungkan menggunakan kekuatan untuk mengendalikan Taiwan.

Pekan lalu, China dibuat geram oleh Amerika Serikat setelah Kementerian Luar Negeri AS menyetujui prospek penjualan senjata senilai US$2,2 miliar ke Taiwan.