Ini alasan traveller harus memiliki asuransi perjalanan

Asuransi perjalanan akan menjadi salah satu aspek yang menjadi pertimbangan wisatawan di era next normal.

Traveller akan beralih ke digital termasuk untuk booking hotel maupun akomodasi. Foto Humas Adira Insurance

Dibukanya kembali Bali sebagai destinasi wisata domestik pada 31 Juli, merupakan angin segar untuk pelaku industri pariwisata termasuk asuransi perjalanan. Tidak hanya itu, perubahan perilaku pelancong pun juga menjadi angin segar untuk industri asuransi perjalanan.

Direktur PT. Asuransi Adira Dinamika Tbk (Adira Insurance) Donni Gandamana, mengatakan, dalam merencanakan perjalanan, traveller akan beralih ke digital termasuk untuk booking hotel maupun akomodasi.

Selain itu, wisata domestik akan lebih diminati dibandingkan internasional. "Dengan situasi saat ini, asuransi perjalanan juga menjadi lebih penting, karena traveller akan lebih waspada terhadap risiko-risiko yang dapat terjadi saat mereka berwisata,” kata dia dalam keterangan tertulisnya, Kamis (6/8)

Donni menjelaskan empat alasan traveller harus memiliki asuransi perjalanan:

1. Melindungi pengguna dari risiko finansial yang diakibatkan oleh pembatalan atau penundaan penerbangan,