Erdogan katakan media 'bebas sebebasnya,' tapi wartawan Turki tidak setuju

Permusuhan terhadap pers kritis dan lingkungan di mana media kritis dan independen harus bertekuk lutut belum berakhir,

Erdogan

Presiden Turki  Recep Tayyip Erdogan telah menepis kritik terhadap catatan kebebasan pers negara itu, dengan mengatakan kepada stasiun penyiaran Amerika Serikat bahwa negara itu “sangat bebas.”

Tapi komentarnya di CBS datang pada bulan yang sama ketika beberapa wartawan berkutat atas tuntutan hukum.

Salah satunya -- jurnalis dan perwakilan Reporters Without Borders (RSF) Erol Onderoglu -- kembali dihadapkan ke pengadilan pada 30 September untuk persidangan terkait perannya dalam kampanye solidaritas 2016 dengan surat kabar Kurdi Ozgur Gundem.

“Turki masih merupakan salah satu negara dengan kondisi paling keras untuk memberangus wartawan di Eropa, jika bukan di dunia,” kata Onderoglu kepada VOA.

Selain penangkapan, seringkali atas tuduhan mendukung atau memproduksi propaganda untuk organisasi teroris, Onderoglu mengatakan bahwa jurnalis oposisi memiliki masalah dalam mendapatkan kartu pers; saluran TV kritis didenda sewenang-wenang oleh regulator Radio and Television Supreme Council (RTUK); dan surat kabar oposisi telah kehilangan pendapatan iklan pemerintah.