Bupati Lebak: Banjir bandang akibat Gunung Halimun-Salak gundul

Tak hanya akibat luapan sungai, Iti menengarai banjir bandang dipicu oleh gundulnya kawasan Taman Nasional Gunung Halimun–Salak (TNGHS).

Jembatan putus di Kabupaten Lebak akibat banjir bandang, Rabu (1/1/2020). Foto:

Sebanyak 2.115 rumah rusak parah akibat banjir bandang yang melanda Kabupaten Lebak, Banten. Selain itu, tujuh jembatan terputus diterjang banjir bandang dan dan hujan lebat yang berlangsung pada 1 Januari lalu.

"Ada lima kecamatan, Cipanas, Lebak Gedong, Curug Bitung, Maja dan Sajira yang terendam banjir," kata Bupati Lebak Iti Oktavia Jayabaya di Lebak, Kamis (2/1).

Lima kecamatan yang dilanda banjir bandang berbatasan dengan Jawa Barat. Tak hanya akibat luapan sungai, Iti menengarai banjir bandang dipicu oleh gundulnya kawasan Taman Nasional Gunung Halimun–Salak (TNGHS). 

"Bukan hanya luapan sungai, di sini kan kawasan TNGHS, kondisi vegetasi hutannya sudah tidak ada tanaman yang kuat, hujan semalam saja sudah begini," ujarnya.

Menyikapi hal tersebut, pemerintah Kabupaten Lebak berjanji melaporkan ke pemerintah pusat untuk melakukan penanganan.  Bahkan, Iti menyebut akan membeberkan bukti berupa foto udara TNGHS.