Buntut tiga provinsi baru di Papua, tiga Polda akan lahir

Namun, ia mengaku tidak mengetahui waktu persisnya pembahasan soal itu.

Ilustrasi. Alinea.id

Kepolisian Republik Indonesia (Polri) merencanakan kelahiran tiga Kepolisian Daerah (Polda) yang baru di wilayah Provinsi Papua. Hal itu seiring penetapan tiga wilayah baru di Papua sebagai provinsi baru oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Karopenmas Divhumas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan mengatakan, pembentukan tiga Polda ini akan masuk dalam pembahasan tim perencanaan yang ada di Korps Bhayangkara. Namun, ia mengaku tidak mengetahui waktu persisnya pembahasan soal itu.

"Itu melalui proses prencanaan nanti ya kita akan melihat pembentukan Polda tentu direncanakan melalui perencanaan Polri. Nantinya pasti akan dibahas," kata Ramadhan dalam keterangan, Kamis (30/6).

Ramadhan menyebut, kepolisan akan berkoordinasi dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB). Beberapa hal terkait pembentukan itu akan masuk dalam kordinasi antara keduanya.

"Tentu kami akan melihat setelah ada pembentukan provinsi baru. Banyak pembentukan Polda akan direncanakan melalui rencana Polri. Nanti akan dilaporkan atau minta petunjuk dari Kementerian,” ujar Ramadhan.