Gedung BPOM kebakaran, publik diminta tak spekulasi

Rahmad menyebut, penyebab kebakaran gedung BPOM ialah korsleting listrik.

Ilustrasi. Pixabay

Anggota Komisi IX DPR, Rahmad Handoyo, menyatakan, semua pihak tidak berspekulasi terkait kebakaran yang yang terjadi di Gedung Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) pada Minggu (18/7) malam. Dia meminta, kepolisian untuk menginvestigasi penyebab kebakaran.

"Kita tidak perlu berandai-andai, ya. Jangan memunculkan spekulasi yang tidak-tidak, berandai-andai," kata Rahmad kepada Alinea.id, Senin (19/7).

Dari informasi yang didapatnya, Rahmad menyebut, penyebab kebakaran gedung BPOM ialah korsleting listrik. Kendati demikian, polisi harus memastikan hal tersebut untuk menghindari spekulasi publik.

"Untuk menghindari spekulasi, menghindari kejadian-kejadian atau pikiran-pikiran di masyarakat lebih baik kita serahkan sepenuhnya kepada pihak berwajib untuk mendalami semua ini," ujar dia.

Politikus PDIP ini mengaku, prihatin dengan kebakaran gedung BPOM. Apalagi, kata dia, lembaga itu diharapkan publik sebagai salah satu alat perang menghadapi pandemi Covid-19 saat ini. Kendati demikian, Rahmad mengatakan, menjadi tugas polisi untuk menemukan penyebab kebakaran.