Kepala BNPT dan Jaksa Agung tingkatkan koordinasi

Pertemuan membahas koordinasi penanganan dan pencegahan terorisme.

Jaksa Agung ST Burhanuddin mengikuti rapat kerja dengan Komisi III DPR ( 07/11/19). Antara Foto

Kejaksaan Agung (Kejagung) siap berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Nasional Terorisme (BNPT) dalam penanganan perkara terorisme. 

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) Boy Rafly Amar, melakukan kunjungan ke Kejagung dan bertemu Jaksa Agung Sanitiar (ST) Burhanuddin.

Burhanuddin menyatakan, kunjungan itu dilaksanakan pagi tadi sekitar pukul 10.00 WIB. Pertemuan tersebut, pertama kalinya usai Boy ditunjuk sebagai Kepala BNPT. "Kunjungan Kepala BNPT, dilaksanakan dalam rangka menjalin silaturahmi dan meningkatkan koordinasi dalam penanganan perkara terorisme," kata Burhanuddin dalam keterangan resminya, Selasa (9/6).

Burhanuddin menuturkan, pembahasan terkait terorisme berkaitan dengan upaya pencegahan dan penanganan kasus di Indonesia.  Dia menyebut, pihaknya akan selalu siap berkoordinasi terkait hal tersebut.

"Kami akan selalu siap berkoordinasu dengan rekan penyelidik maupun penyidik BNPT, dalam proses penuntutan di kejaksaan di bawah pengendalian Jampidum dan dilaksanakan oleh Direktorat Tindak Pidana Terorisme dan Lintas Negara," paparnya.