Gol offside kontroversial Rashford, Guardiola: Wasit berkuasa, kita bisa apa?

Gol itu kontroversial. Sebagian, terutama fans Mancheseter City tidak happy dan menganggap gol pertama United itu offside.

Proses gol pertama Manchester United. Foto SkySport

Manchester United sukses mengangkut tiga poin dari laga versus pesaing satu kotanya, Manchester City. Namun, kemenangan 2-1 di Old Trafford itu menyisakan perdebatan tentang keabsahan gol pertama Bruno Fernandes, yang membuat kedudukan imbang 1-1.

Gol itu kontroversial. Sebagian, terutama fans Mancheseter City tidak happy dan menganggap gol pertama United itu offside. 

Marcus Rashord, dalam laga itu, terlihat menyambut bola dalam posisi offside, dan dia mengejarnya. Bola itu kemudian disambar oleh Bruno Fernandes, dan wasit mengesahkan gol tersebut. 

Gol itu disebut sah karena Rashford dinilai tidak menyentuh bola, meski terlihat mengejarnya. Sebaliknya, bagi yang menganggap offside, gerakan Rashford mengejar bola dinilai menghalangi pandangan lawan, dan mengganggu lawan, sehingga mempengaruhi permainan. 

Pelatih Manchester City Pep Guardiola pun mengutarakan ketidakpuasannya dengan keputusan wasit yang mengesahkan gol pertama Manchester United. Ia percaya Rashford mempengaruhi permainan dengan mengganggu pertahanan bek City Manuel Akanji, yang akan membuatnya offside menurut buku peraturan.