Pemain PSG kesal lihat ulah suporter usai mereka juara liga

Penggemar PSG dengan cepat keluar dari Parc des Princes hampir 10 menit setelah klub mereka mengamankan trofi Ligue 1

Para pemain PSG usai laga di pekan 32 Ligue 1. Foto PSG

Sabtu malam adalah malam spesial buat Paris St Germain. Sebab klub Paris itu memenangkan gelar Ligue 1 2021-2022. Tetapi ironi, fans tampaknya kurang antusias merayakannya. 

Direktur olahraga Paris St Germain Leonardo mengakui hal itu. Menurutnya para penggemar memilih untuk tidak merayakan gelar liga papan atas Prancis ke-10 bagi PSG itu.

Alih-alih teriakan dan sorakan biasa yang menandai peristiwa seperti itu, pada hari Sabtu penggemar PSG dengan cepat keluar dari Parc des Princes hampir 10 menit setelah klub mereka mengamankan trofi Ligue 1 menyusul hasil imbang 1-1 dengan RC Lens.

Bagi para penggemar, gelar liga bukanlah penghiburan untuk kegagalan di Liga Champions sebelumnya. Pasukan Mauricio Pochettino tersingkir di babak 16 besar oleh Real Madrid setelah menyia-nyiakan keunggulan agregat 2-0.

"Saya membuat kesalahan, saya telah melakukan banyak hal - pada perekrutan, manajemen - yang mungkin berdampak pada hasil kami," kata Leonardo kepada Canal Plus.