Disebut menang di Banten, paslon 01 bergantung pada Golkar

Dukungan kepala daerah disebut juga bakal memengaruhi perolehan suara di Banten.

Calon presiden Joko Widodo dan wakil presiden Ma'ruf Amin. Antara Foto

Pasangan calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo-Ma’ruf Amin, disebut bakal memenangi pemilihan presiden atau Pilpres 2019 di Banten. Dukungan Partai Golkar diyakini bakal mendongkrak suara untuk paslon nomor urut 01 itu. 

Peneliti Indonesia Public Institute, Jerry Massie, memandang persaingan antara paslon nomor urut 01 dan 02 di Banten sangat ketat. Ia pun menyebut peluang kemenangan lebih terlihat pada kubu 01 meski sangat tipis. Namun demikian, kemenangan tersebut bergantung pada kinerja mesin Partai Golkar dalam mengampanyekan Jokowi-Ma’ruf Amin.

“Kalau Golkar solid menangnya paling selisih 5% dari Prabowo-Sandi. Tapi kalau tidak solid, bisa 2 sampai 3% saja sudah bagus ,” kata Jerry Massie di Jakarta pada Senin, (25/3).

Selain Partai Golkar, Jerry menambahkan, dukungan sejumlah kepala daerah di Provinsi Banten disebut-sebut juga turut andil terhadap kemenangan Jokowi-Ma’ruf di Banten. Seperti dilakukan Gubernur Banten, Wahidin Halim, yang mendukung paslon nomor urut 01.

“Wahdin Halim, misalnya. Dia dari Partai Demokrat, tapi mendukung 01. Saya melihat kalau kepala daerahnya banyak yang mendukung, maka efek probabalitas untuk menang bagi paslon 01 lebih besar. Banten memang saya nilai akan sengit, sebab pengaruh PAN dan PKS terbilang besar di Banten,” ujar Jerry.