Pengadaan logistik Pilkada 2020 dilakukan dua tahap

Pilkada 2020 akan diselenggaran di 270 daerah pada 9 Desember.

Petugas menurunkan kotak suara Pemilu 2019 dari truk ke Gudang KPU Kota Cilegon, Banten, Senin (8/10/2018). Foto Antara/Weli Ayu Rejeki

Pengadaan logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 di Jawa Timur (Jatim) akan dilakukan dalam dua tahap, Agustus dan September.

Pengadaan pertama mencakup kotak suara, bilik suara, kabel tis, segel, sampul, tinta, dan buku panduan

"Sementara September, adalah surat suara, formulir berhologram, formulir salinan, daftar pasangan calon, alat peraga kampanye (APK)," imbuh Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jatim, Miftahur Rozaq, Selasa (11/8). 

Alat coblos pada Pilkada 2020 bakal seperti sebelumnya, menggunakan paku. Pangkalnya, belum ada perubahan regulasi.

"Hanya saja nantinya pemilih selain harus menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, yakni dengan menggunakan masker dan mencuci tangan dengan hand sanitizer, juga akan diberikan sarung tangan agar tidak terjadi penularan," paparnya.