PDIP luncurkan tagline dan atribut baru bernuansa milenial

Atribut baru partai berlambang banteng ini didesain untuk menyentuh alam rasa kaum milenial.

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri (kedua kiri) didampingi Sekjen Hasto Kristiyanto (kedua kanan) memimpin pembekalan calon anggota legislatif Pemilu tahun 2019 di Jakarta, Minggu (5/8)./Antara Foto

PDI Perjuangan meluncurkan tagline dan atribut partai bernuansa milenial. Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto menyatakan, pemilihan nuansa milenial merupakan apresiasi terhadap generasi muda Indonesia, yang akan menjadi penentu bagi masa depan bangsa.

“Sebagai bentuk kesiapan memasuki tahap kampanye dan terobosan dalam melakukan kreativitas politik, politik dengan fun, kegembiraan politik namun kental dengan tradisi kebudayaan, maka PDI Perjuangan meluncurkan tagline dan atribut partai yang ditujukan untuk kaum muda, kaum milenial," kata Hasto dalam pernyataan tertulisnya, Kamis (20/9).

Menurutnya, atribut baru partai berlambang banteng ini didesain untuk menyentuh alam rasa kaum milenial. Pengerjaannya pun dilakukan dengan mengedepankan kreativitas. 

Pemilihan nuansa milenial ini, lanjut dia, tak lepas dari perhatian Ketua Umum Megawati Soekarnoputri, yang menaruh perhatian besar pada kaum muda.

"Kami diajarkan berpolitik yang berkebudayaan, dan penuh warna keIndonesiaan. Sebab, generasi muda Indonesia adalah masa depan Indonesia Raya. Berilah saya sepuluh pemuda, maka saya bisa mengubah dunia, pesan Bung Karno," kata Hasto menuturkan.