Prabowo Subianto segera jadi warga NU

PBNU akan segera membuatkan kartu anggota untuk Prabowo.

Calon presiden Prabowo Subianto setelah melakukan pertemuan dengan PBNU di kantor PBNU di Jakarta, Kamis (16/8).Kudus Purnomo Wahidin/Alinea

Bakal calon presiden (capres) Prabowo Subianto dan bakal calon wakil presiden (cawapres) Sandiaga Uno, melakukan pertemuan dengan Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj, di Kantor PBNU, Kramat Raya, Jakarta Pusat, Kamis (16/8). Ini merupakan pertemuan lanjutan, setelah kedua belah pihak juga bertemu pada 17 Juli 2018 lalu.

Dalam pertemuan kali ini, Said Aqil mengatakan, PBNU akan segera membuatkan kartu anggota untuk Prabowo. "Insyaallah sedang disiapkan kartu anggota PBNU untuk Pak Prabowo, kalau mas Sandi sudah," kata Said Aqil usai pertemuan di Kantor PBNU di Jakarta, Kamis (16/8).

Salah satu Ketua PBNU, Robikin Emhas, mengatakan bahwa Prabowo sendiri lah yang mengajukan dirinya untuk menjadi anggota PBNU. Prabowo menyampaikan hal tersebut sejak pertemuannya dengan Said Aqil Siradj beberapa bulan lalu.

"Itu sudah sejak pertemuan yang lalu, dan memang sebagaimana biasanya orang yang ingin mendaftar sebagai warga NU, itu harus dilihat dulu cocok apa tidak, dan beliu memenuhi syarat," jelasnya.

Prabowo mengaku merasa terhormat dengan rencana pembuatan kartu NU tersebut. Dia mengakui, dirinya telah sejak lama mengajukan diri untuk mendapat kartu tersebut.