Reshuffle kabinet: Presiden Jokowi lantik menteri baru hari ini

Pergantian satu menteri terjadi pada Kementerian Komunikasi dan Informatika.

Istana Negara. Foto: Ist

Secara resmi perombakan 'kecil' kabinet dipastikan terjadi. Senin ini, Presiden Joko Widodo akan melakukan pelantikan satu menteri dan lima wakil menteri di Istana Negara, Jakarta.

Pergantian satu menteri terjadi pada Kementerian Komunikasi dan Informatika lantaran menteri sebelumnya yang memimpin kementerian itu, Johnny G Plate, tersangkut kasus korupsi proyek BTS 4G.

Berdasarkan informasi yang diterima Alinea.id, Minggu malam, pelantikan akan mulai digelar pukul 10.00 WIB ini. Disebut juga bahwa menteri baru yang akan dilantik menggantikan Johnny G Plate adalah Budi Arie Setiadi.

Budi Arie adalah Wakil Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi. Ia juga dikenal sebagai Ketua Umum Projo, organisasi relawan pendukung Joko Widodo.

Nezar Patria akan mendampingi Budie Ari sebagai Wakil Menteri Kominfo.