sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

BI catat aliran modal asing masuk capai US$6,5 miliar hingga 15 Juni

Mengalirnya modal asing ke dalam negeri tersebut, dipicu oleh penurunan ketidakpastian pasar keuangan global.

Nanda Aria Putra
Nanda Aria Putra Kamis, 17 Jun 2021 16:00 WIB
BI catat aliran modal asing masuk capai US$6,5 miliar hingga 15 Juni

Bank Indonesia (BI) mencatat, aliran modal asing masuk ke dalam negeri kembali berlanjut. Periode April 2021 hingga 15 Juni 2021 aliran modal asing yang masuk mencapai US$6,5 miliar.

Gubernur BI Perry Warjiyo menuturkan, mengalirnya modal asing ke dalam negeri tersebut, dipicu oleh penurunan ketidakpastian pasar keuangan global yang disebabkan oleh pemulihan ekonomi Amerika Serikat (AS), China, dan Eropa.

"Perkembangan tersebut terutama ditopang oleh pemulihan ekonomi AS yang semakin kuat, serta perbaikan ekonomi di China dan sejumlah negara di Kawasan Eropa," katanya dalam video conference, Kamis (17/6).

Perry pun menuturkan, aliran modal asing yang masuk ke Indonesia tersebut turut memicu penguatan nilai tukar rupiah. Nilai tukar rupiah pada 16 Juni 2021 menguat 0,49% secara rerata dan 0,30% secara point to point dibandingkan dengan level Mei 2021. 

"Penguatan nilai tukar rupiah didorong oleh berlanjutnya aliran masuk modal asing dan persepsi investor yang membaik terhadap prospek ekonomi domestik," ujarnya.

Dengan perkembangan tersebut, rupiah sampai dengan 16 Juni 2021, mencatat depresiasi sekitar 1,32% (ytd) dibandingkan dengan level akhir 2020, relatif lebih rendah dari negara lain di kawasan, seperti Thailand, Korea Selatan, dan Malaysia. 

Ke depan, Bank Indonesia terus memperkuat kebijakan stabilisasi nilai tukar rupiah sesuai dengan fundamental dan bekerjanya mekanisme pasar, melalui efektivitas operasi moneter dan ketersediaan likuiditas di pasar.

Sementara itu, posisi cadangan devisa pada akhir Mei 2021 tetap tinggi sebesar US$136,4 miliar, setara dengan pembiayaan 9,5 bulan impor atau 9,1 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah, serta berada di atas standar kecukupan internasional sekitar tiga bulan impor. 

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid