sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

BKPM catat 6.142 izin baru sektor kesehatan selama pandemi

6.142 IOK sektor kesehatan telah diterbitkan melalui Online Single Submission (OSS).

Annisa Saumi
Annisa Saumi Kamis, 23 Apr 2020 16:05 WIB
BKPM catat 6.142 izin baru sektor kesehatan selama pandemi

Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mencatat kenaikan permohonan izin operasional/komersial (IOK) Kementerian Kesehatan atau izin di industri kesehatan di tengah pandemi Covid-19.

Kepala BKPM Bahlil Lahadalia mengatakan hingga 21 April 2020, BKPM mencatat 6.142 IOK sektor kesehatan telah diterbitkan melalui Online Single Submission (OSS).

"Dulu IOK tertinggi dicatatkan olek Kementerian Perdagangan, izin sektor kesehatan ada di posisi enam. Sekarang, izin di sektor kesehatan menggeser posisi IOK Kementerian Perdagangan sejak pandemi Covid-19," kata Bahlil dalam rapat dengar pendapat (RDP) bersama Komisi VI DPR RI, Kamis (23/4).

Dalam catatan BKPM, izin sektor kesehatan melonjak sejak Maret 2020 dengan IOK sebanyak 5.862. Sementara, izin IOK di bulan Januari dan Februari tercatat masing-masing sebanyak 2.988 IOK dan 4.188 IOK.

Sponsored

Adapun secara total, pada kuartal I-2020 ini, BKPM mencatatkan sebanyak 74.802 izin IOK. Sebagai informasi pada tahun 2019, BKPM mencatatkan total 354.322 IOK.

Selain meningkatnya IOK di sektor kesehatan, BKPM juga mencatatkan permohonan Nomor Induk Berusaha (NIB) yang masih stabil selama kuartal I-2020 di tengah pandemi Covid-19. BKPM mencatatkan total NIB selama Januari-Maret 2020 sebanyak 197.483 NIB.

"Meskipun ada Covid-19, tapi animo investasi asing itu tinggi. Dalam sehari izin seperti izin pinjam pakah kawasan hutan (IPPKH), Izin Usaha Pertambangan (IUP), analisis mengenai dampak lingkungan (amdal), bisa sampai 40 izin saya teken," ujarnya. 

Berita Lainnya
×
tekid