sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

5 fakta Taj Mahal “monumen cinta” sang raja

Gedung megah yang didesain oleh Ahmed Lahauri ini ternyata dibangun oleh lebih dari 20.000 pekerja.

Indah Nawang Wulan
Indah Nawang Wulan Senin, 10 Mei 2021 09:22 WIB
5 fakta Taj Mahal “monumen cinta” sang raja

Tepat 368 tahun yang lalu (9 Mei 1953), Taj Mahal yang berada di Agra, Uttar Pradesh, India selesai dibangun. Pembangunannya yang dimulai pada 1631 memakan waktu 22 tahun. 

Bangunan yang megah ini adalah sebuah bentuk cinta yang diberikan oleh Kaisar Kelima Mughal Shah Jahan kepada istrinya yang wafat yaitu Mumtaz Mahal. Sang istri meninggal saat melahirkan anak ke-14 pada 1631.

Mumtaz Mahalpun berpesan meminta sang suami untuk tidak menikah lagi dan ingin dihormati dengan sebuah mausoleum (makam). Kini, Taj Mahal juga dijadikan sebagai masjid dan tempat wisata para wisatawan. Gedung megah ini ternyata banyak memiliki fakta, simak yuk!

- Dibangun untuk menghormati istri penguasa Dinasti Mughal
Bangunan yang besar ini ternyata tempat pemakaman yang dibangun sebagai bentuk penghormatan pada Mumtaz Mahal, istri kaisar Mughal, Shah Jahan.

Walaupun ia memiliki banyak istri, dari semua istrinya ia hanya mencintai Mumtaz Mahal. Meninggalnya Mumtaz Mahal membuat sang suami merasa terpukul. Akhirnya, ia memerintahkan untuk membangun makan megah untuk sang istri sebagai bukti cinta dan penghormatan kesetiannya.

- Waktu pembangunan dan dana yang tidak sedikit
Pembangunan dimulai pada 1631, setahun kemudian sang raja mengasingkan diri dan kembali untuk membuat bangunan ini. Pada 1653 bangunan tersebut berhasil rampung dibangun dengan memakan dana sekitar 32 juta rupee.

- Melibatkan puluhan ribu pekerja
Gedung megah yang didesain oleh Ahmed Lahauri ini ternyata dibangun oleh lebih dari 20.000 pekerja. Para pekerja tersebut tidak hanya berasal dari India, melainkan Persia, Kekaisar Ottoman di Turki, hingga orang Eropa pun ikut datang.

Tak lupa dengan 10.000 gajah yang berpartisipasi dalam mengangkut batu-batu untuk bangunannya.

- Kaligrafi dan prasasti
Banyaknya ayat Alquran yang ditulis di bangunan Taj Mahal dalam bentuk kaligrafi.  Shah Jahan membangun makam lain di depan makam istrinya untuk jasad dirinya. Namun ia digulingkan oleh putranya dan dipenjarakan selama sisa hidupnya.

Sponsored

Tulisan kaligrafi yang menghiasi makam Mumtaz Mahal berisikan puja puji atas dirinya. Salah satunya adalah tulisan kaligrafi di samping makam tersebut yang bertuliskan 99 nama Allah.

- Mitos
Adanya cerita mengerikan dibalik dibangunnya Taj Mahal yatu beredar bahwa setelah bangunan tersebut selesai dibangun, dang raja memotong ibu jari para pekerja dengan alasan agar tidak bisa lagi membangun bangunan yang lebih indah dari Taj Mahal miliknya.

Namun hingga kini belum ada bukti nyata.

Berita Lainnya
×
tekid