sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Menikah di Jepang, Syahrini dan Reino hanya undang kerabat dekat

Media dilarang masuk atau pun sekadar mengambil gambar dari area pernikahan Syahrini dan Reino.

Tito Dirhantoro
Tito Dirhantoro Rabu, 27 Feb 2019 11:26 WIB
Menikah di Jepang, Syahrini dan Reino hanya undang kerabat dekat

Pernikahan Syahrini dan Reino Barack digelar pada hari ini, Rabu (27/2) di Masjid Tokyo Camii, Jepang. Untuk merayakan hari bahagianya itu, Syahrini dan Reino tak banyak mengundang tamu. Mereka hanya mengundang kerabat yang dianggap dekat. 

Dari pantauan di lokasi, hanya kerabat mereka saja yang diperbolehkan masuk ke dalam Masjid Tokyo Camii untuk menyaksikan prosesi ijab qabul. Sementara media dilarang masuk atau pun sekadar mengambil gambar dari area masjid.

Pernikahan Syahrini dan Reino memang dilangsungkan tertutup. Sebuah video streaming yang dilaporkan salah satu stasiun televisi swasta, mengungkapkan penjagaan di sekitar Masjid Tokyo Camii begitu ketat. Bahkan, aparat keamanan setempat dilibatkan untuk mengamankan area sekitar masjid. 

Menurut kabar yang beredar, Syahrini dan Reino akan dinikahkan oleh seorang penghulu yang merupakan staf dari KBRI di Jepang. Sedangkan saksi nikah yang ditunjuk kedua mempelai adalah KH Quarish Shihab dan Rachmat Gobel. 

Akad nikah tersebut juga dihadiri oleh Jeffrei Geovanie serta Duta Besar Republik Indonesia untuk Jepang, Arifin Tasrif dan istrinya. Syahrini sendiri dikabarkan melakukan ijab kabul pada pukul 08.30 waktu setempat. 

Rombongan keluarga Syahrini telah tiba menggunakan bus. Mereka berangkat dari Hotel Westin sekira pukul 07.15 waktu setempat. Sedangkan Syahrini berangkat menuju tempat ijab kabul yang berada di lantai dua Masjid Tokyo Camii menggunakan mobil khusus dari basement hotel yang ditempatinya. 

Sebelumnya, Syahrini sempat mengunggah foto pribadi dan membebaskan warganet untuk menulis keterangan atau caption-nya di tengah kabar pernikahannya dengan Reino Barack. Dalam foto yang diunggahnya, Syahrini tampak sedang duduk di sofa sambil tersenyum. 

"Hoyong di pangnuliskeun caption ku pemirsah. Sok atuh mangga #PrincesSyahrini," tulis Syahrini dalam keterangan foto yang diunggahnya. 

Sponsored

Warganet pun langsung membalasnya. Banyak di antaranya yang mengucapkan selamat menempuh hidup baru. Melly Goeslaw dan Ingried Kansil pun ikut memberikan komentar.

"Insya allah sesaat deui 'restu' itu akan berpihak padamu jamaaaah," tulis Melly.

"Bismillah mugie dilancarkeun sadayana, dipasihan kemudahan2 ku SWT. Sareung barokah ya neng @princessyahrini kesayangan," kata Ingrid.

Sementara dalam sebuah unggahan yang dilakukan akun @syahreino.11.11 atau team Syahrini-Reino memperlihatkan sahabat Syahrini seperti Nina Kaginda, ulama KH Quraish Shihab, dan Imam Masjid Istiqlal Jakarta, KH Nasaruddin Umar tiba di masjid Tokyo Camii, tempat berlangsungnya ijab qabul Syahrini dan Reino. 

Juga desainer Hengky Kawilarang sempat mengunggah beberapa sketsa gaun pengantin melalui instastory yang disinyalir akan dikenakan oleh Syahrini di hari pernikahannya. Dia juga pernah mengunggah foto Syahrini mengenakan gaun panjang seraya mengucapkan, "Selamat berbahagia selamanya." Namun uanggahan tersebut akhirnya dihapus. (Ant)

 

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

. Jujurr haiyoo . Siapa yang lagi pada mantenginnn . ????????????

Sebuah kiriman dibagikan oleh Bukan Akun Haters / Fanbase ???? (@lambe_turah) pada

Berita Lainnya
×
tekid