sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Pesona Kepulauan Togean untuk mengisi libur lebaran di Palu

Kepulauan Togean di Palu, Sulawesi Tengah, menjadi tujuan wisata yang mempesona dan tentu indah untuk diunggah di media sosial Instagram.

Sukirno
Sukirno Kamis, 31 Mei 2018 22:48 WIB
Pesona Kepulauan Togean untuk mengisi libur lebaran di Palu

Kepulauan Togean di Palu, Sulawesi Tengah, menjadi tujuan wisata yang mempesona dan tentu indah untuk diunggah di media sosial Instagram.

Kepulauan Togean di wilayah Kabupaten Tojo Unauna (Touna), Sulawesi Tengah, menjadi salah satu tujuan warga Kota Palu untuk mengisi liburan lebaran 2018.

"Momen liburan lebaran kali ini, saya bersama dengan keluarga berencana berlibur di Kepulauan Togean," kata Frita, ibu dua anak, warga Kota Palu, dilansir Antara, Kamis (31/5).

Keluarga Frita memilih Kepulauan Togean menjadi tempat liburan tahun ini untuk melihat langsung keindahan Kepulauan Togean yang selama ini hanya didengarnya dari cerita orang atau siaran di media massa.

"Siapa yang tidak tahu bagaimana keindahan Pulau Togean. Bukan hanya warga Indonesia, bahkan mancanegara tahu dan mereka datang ke situ. Nah, saya dan keluarga juga mau lihat langsung," ujarnya.

Frita mengatakan bahwa selain tempat yang indah, juga karena jaraknya tidak jauh dari Kota Palu dan tentunya biaya yang dibutuhkan tidak terlalu besar dibandingkan liburan ke Pulau Bali dan Jawa.

"Ke Togean ini tidak jauh dan tidak mahal sebenarnya, harga-harga seperti makanan dan akomodasi masih terjangkau semua, makanya saya sama keluarga berencana berlibur ke Togean kali ini. Saya yakin bukan hanya kami yang akan berlibur ke Togean," ujar ibu yang mengaku kerja kantoran ini.

Secara terpisah, Eko Prianto (34) warga Kota Palu yang lain yang tinggal di wilayah Palu Timur mengatakan dirinya baru saja pulang dari Kepulauan Togean untuk mengisi waktu liburnya selama tiga hari.

Sponsored

"Saya malah baru pulang dari Togean, berlibur di sana selama tiga hari. Tidak bosan-bosannya saya ke sana. Ini yang ke tiga kalinya. Indah sekali pokoknya di sana," ungkapnya.

Kepulauan Togean di Palu, Sulawesi Tengah, menjadi tujuan wisata yang mempesona dan tentu indah untuk diunggah di media sosial Instagram. (Youtube)

Lokasi Kepulauan Togean

Kepulauan Togean dikenal akan keindahan pulaunya dengan laut yang jernih dan pantai pasir putih serta taman laut yang sangat diminati para penyelam dari seluruh dunia.

Di wilayah Kepulauan Togean, juga masih ada satwa endemik seperti babi rusa, burung rangkong, tarsius, monyet Togean, berbagai jenis karang, biawak Togean, penyu dan kepiting kenari dan beberapa hewan laut yang indah dipandang.

Untuk mencapai Togean, pengunjung bisa menumpang pesawat dari Kota Palu selama 30 menit atau perjalanan darat lewat Poso selama delapan jam. Harga tiket pesawat rata-rata Rp400.000 sedangkan tiket bus Rp170.000/penumpang.

Berita Lainnya
×
tekid