sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

KPK periksa dua saksi untuk kasus PLTU Riau-1

Keduanya diperiksa sebagai saksi untuk dua tersangka berbeda.

Rakhmad Hidayatulloh Permana
Rakhmad Hidayatulloh Permana Rabu, 12 Sep 2018 16:20 WIB
KPK periksa dua saksi untuk kasus PLTU Riau-1

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali memanggil sejumlah saksi untuk kasus dugaan suap PLTU Riau-1. Mereka adalah Direktur Bisnis PT PLN Regional Maluku dan Papua, Ahmad Rofiq dan Dirut PT Smelting Indonesia Prihadi Santoso. 

Keduanya diperiksa sebagai saksi untuk dua tersangka berbeda. Ahmad Rofiq untuk tersangka Eni Maulani Saragih, sedangkan Prihadi Santoso untuk tersangka Idrus Marham. 

"Yang bersangkutan akan diperiksa untuk saksi Eni Maulani Saragih dan Idrus Marham," kata Febri Diansyah selaku Juru Bicara KPK, Rabu (12/9). 

KPK masih terus mendalami keterkaitan sejumlah pihak ketiga dalam konsorsium kerjasama proyek PLTU Riau-1. Nantinya, kesaksian ini akan dijadikan dokumen pelengkap untuk menguatkan bukti yang sudah ada. 

Sebelumnya, KPK telah menetapkan tiga orang tersangka dalam kasus ini. Di antaranya, Mantan Menteri Sosial Idrus Marham, Mantan Wakil Ketua Komisi VII Eni Maulani Saragih dan Pemilik PT Blackgold Natural Resources Ltd Johannes B Kotjo. Ketiganya juga sudah resmi ditahan di rutan K-4 KPK.

Idrus dan Eni diduga kuat telah menerima hadiah atau janji dari Johannes selaku komisaris  PT. Blackgold Natural Resources Ltd, terkait upaya memuluskan proyek pembangunan PLTU Riau-1.

Walaupun belum menerima uang tersebut, Idrus diyakini juga telah dijanjikan mendapat US$ 1,5 juta dari Johannes, agar memperoleh Puchase Power Agreement (PPA) proyek PLTU Riau-1.

Sedangkan Eni dalam hal ini berperan aktif sebagai perantara. Eni menerima uang Rp. 4 milliar pada November hingga Desember 2017. Dia juga kembali mendapat uang pada Maret dan Juni 2018, sebesar Rp. 2,25 miliar.

Sponsored

Sampai saat ini, KPK masih terus menggali sejumlah fakta baru. Karena bukan tak mungkin pula KPK bakal menetapkan tersangka baru lagi. 
 

Berita Lainnya
×
tekid