sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Seorang pria tewas setelah lompat dari lantai 7 PGC

Tubuh korban sempat menimpa kanopi balkon sebelum akhirnya jatuh di area lobi. 

Annisa Saumi
Annisa Saumi Minggu, 26 Mei 2019 12:33 WIB
Seorang pria tewas setelah lompat dari lantai 7 PGC

Seorang pria tewas setelah melompat dari lantai 7 Pusat Grosir Cililitan (PGC), Kramat Jati, Jakarta Timur, pagi ini. Menurut polisi, korban berinisial NAG (20).

Tubuh korban sempat menimpa kanopi balkon sebelum akhirnya jatuh di area lobi. 

Kapolsek Kramatjati Kompol Nurdin A Rahman menjelaskan, korban melompat dari belakang area wudu masjid PGC di lantai 7 pukul 08.03.

"Kaki dan tangannya patah, tubuhnya sempat menimpa besi kanopi. Tidak ditemukan adanya kekerasan di tubuh korban," kata Nurdin ketika dihubungi Alinea.id, Minggu (26/5).

Nurdin melanjutkan, pihaknya hanya menemukan tanda pengenal berupa kartu pelajar SMK 01 Depok di tubuh korban. Saat ini, korban dilarikan ke Rumah Sakit Kramat Jati untuk autopsi lebih lanjut.

Sementara itu, saksi di tempat kejadian perkara (TKP), Wahyudi, menuturkan bahwa korban memang jatuh menimpa kanopi sebelum terhempas ke lobi. Tubuh korban, menurut Wahyudi, sempat bergerak sebelum akhirnya kehilangan nyawa.

"Enggak ada yang berani pegang mayatnya sebelum polisi datang, akhirnya mayatnya ditutup kardus dulu," ujar Wahyudi.

Lebih lanjut Wahyudi menuturkan, korban melompat sebelum jam operasional PGC dimulai. Meski demikian sudah banyak pengunjung yang datang ke PGC saat itu. Polisi, kata Wahyudi, melarikan korban ke rumah sakit sekitar pukul 09.00.

Sponsored

Dari pantauan Alinea.id di TKP, lokasi korban terjatuh telah dibersihkan oleh tiga petugas kebersihan PGC.

Berita Lainnya
×
tekid