close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Ketua Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana Sumatera, Muhammad Tito Karnavian.
icon caption
Ketua Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana Sumatera, Muhammad Tito Karnavian.
Peristiwa
Rabu, 21 Januari 2026 20:10

Kasatgas Tito Karnavian tinjau Huntara di Pidie Jaya, sebut sangat layak dan nyaman

Tito Karnavian meninjau Huntara pengungsi di Pidie Jaya dan menilai hunian beserta fasilitasnya layak serta nyaman bagi korban bencana.
swipe

Ketua Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana Sumatera, Muhammad Tito Karnavian, meninjau hunian sementara (Huntara) yang dibangun untuk menampung pengungsi bencana di sisi Kantor Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ), Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, Rabu (21/1).

Didampingi Bupati Pidie Jaya Sibral Malasyi dan Wakil Gubernur Aceh Fadhlullah, Tito menyusuri area Huntara untuk memastikan kelaikan bangunan serta kelengkapan sarana dan prasarana bagi para pengungsi.

Berdasarkan data Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya, terdapat 162 unit Huntara yang dilengkapi fasilitas pendukung, seperti area bermain anak, kamar mandi terpisah untuk laki-laki dan perempuan, serta sistem sanitasi yang memadai.

“Saya sudah melihat, sangat layak sekali. Ada tempat bermain untuk anak-anak, ada toilet wanita dan toilet pria yang dipisahkan. Di kamar-kamarnya juga layak, ada tempat tidur dua ranjang, ada lemari plastik, ada kipas angin. Suasananya sangat nyaman,” ujar Tito.

Dalam kesempatan itu, Tito juga berbincang dengan sejumlah pengungsi yang menghuni Huntara di kawasan MTQ Pidie Jaya. Sebagian pengungsi mengaku betah tinggal di Huntara karena fasilitas yang tersedia dinilai jauh lebih nyaman dibandingkan tempat tinggal sebelumnya.

Selain Huntara yang telah dibangun tersebut, Tito mengungkapkan bahwa Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) juga membangun sekitar 100 unit Huntara tambahan di depan Gedung MTQ Kabupaten Pidie Jaya. Hunian tersebut diperuntukkan bagi pengungsi yang kehilangan rumah atau mengalami kerusakan berat akibat bencana.

“Mudah-mudahan bisa membantu masyarakat, terutama yang rumahnya rusak berat dan hilang,” kata Tito.

Tito mengaku terkesan dengan kerja lintas sektor antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah dalam penyediaan Huntara bagi pengungsi. Ia menilai kolaborasi tersebut menjadi modal penting dalam mempercepat pemulihan kehidupan masyarakat di Pidie Jaya.

“Jadi kita melihat progres yang sangat bagus. Terima kasih banyak kepada Pak Bupati, Pak Wakil Gubernur, Kepala BNPB, dan semua pihak yang telah menyiapkan hunian sementara ini,” ujarnya.

Kunjungan Tito Karnavian ke Pidie Jaya merupakan bagian dari rangkaian agenda peninjauan progres rehabilitasi dan rekonstruksi pascabencana di Aceh. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala BNPB Suharyanto, Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri Safrizal ZA, Wakil Gubernur Aceh Fadhlullah, Bupati Pidie Jaya Sibral Malasyi, serta Wakil Bupati Pidie Jaya Hasan Basri.

img
Kudus Purnomo Wahidin
Reporter
img
sat
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan