close icon
Scroll ke atas untuk melanjutkan
Ilustrasi Golkar. Foto: ist
icon caption
Ilustrasi Golkar. Foto: ist
Politik
Minggu, 19 Maret 2023 14:34

Arahan Airlangga untuk pengurus Partai Golkar: Menangkan Pemilu 2024

Airlangga bilang, kekuatan partai yang dipimpinnya itu juga didukung dengan tokoh-tokoh agama.
swipe

Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, mengumpulkan seluruh jajaran pengurus Partai Golkar guna membahas persiapan jelang pemilihan umum (Pemilu) 2024. Sebanyak 1.160 fungsionaris menghadiri pertemuan yang digelar di DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Minggu (19/3).

Airlangga bilang, dalam pertemuan tersebut dirinya memberikan arahan dan target Partai Golkar dalam penyelenggaraan pemilihan umum serentak tahun depan.

"Instruksinya cuma sederhana. Menangkan Partai Golkar dalam Pileg, Pilpres, dan Pilkada 2024," kata Airlangga dalam keterangannya.

Selain itu, Airlangga juga meminta jajaran Partai Golkar untuk selalu berada dekat dengan masyarakat dan menampung aspirasi mereka. Airlangga mengklaim, saat ini Partai Golkar sudah memiliki total lebih dari 40 ribu fungsionaris di tingkat daerah hingga pusat.

"Kita memaparkan strategi yang akan dilakukan oleh Partai Golkar dan tentunya jadwal pemilu. Termasuk Partai Golkar akan melakukan evaluasi para fungsionaris menjadi 150% di bulan Mei, dan tadi target kursi Partai Golkar adalah 20%," tutur dia.

Airlangga bilang, kekuatan partai yang dipimpinnya itu juga didukung dengan tokoh-tokoh agama. Selain itu, imbuh Airlangga, pihaknya juga menantikan kembalinya sejumlah tokoh besar lainnya untuk bergabung lagi bersama Partai Golkar.

"Kita akan melihat semakin banyak tokoh masyarakat yang akan bergabung dalam perjalanan menuju 2024," ujarnya.

Sebelumnya, Airlangga meminta jajaran fraksi Golkar untuk menggencarkan giat safari Ramadan. Selain dalam rangka pelaksanaan ibadah puasa di bulan Ramadan 1444 H, kegiatan tersebut juga dilakukan untuk menyambut Pemilu 2024.

"Kami akan tegaskan bahwa seluruh anggota fraksi harus safari Ramadan di bulan Ramadan ini," kata Airlangga.

Airlangga menyebut, Partai Golkar memposisikan diri sebagai partai tengah atau sentris. Ia mengklaim posisi sebagai partai tengah itu sesuai dengan nilai-nilai yang mencerminkan Indonesia.

"Kalau menurut istilahnya adalah partai wasathiyah, partai nilai tengah. Partai wasathiyah inilah yang sesuai dengan nilai-nilai keindonesiaan," ujar dia.

Ditambahkan Airlangga, ia berharap momen bulan suci Ramadan tahun ini juga dapat mendorong peningkatan perekonomian masyarakat. Terlebih, mengingat aktivitas perekonomian cenderung meningkat dengan tingginya pergerakan masyarakat terutama pada musim mudik.

Ditambah lagi, kata Airlangga, Indonesia tengah memasuki tahun politik jelang Pemilu 2024. Aktivitas yang terkait dengan pelaksanaan Pemilu ini diharapkan dapat berkontribusi terhadap peningkatan pendapatan domestik di Indonesia.

"Manfaatkan untuk turun ke masyarakat, dorong untuk melakukan safari Ramadan di berbagai wilayah dan berbagai daerah. Dan tentu kita berharap aktivitas ekonomi juga akan berjalan lebih kencang di bulan Ramadan," papar Airlangga.

img
Gempita Surya
Reporter
img
Fitra Iskandar
Editor

Untuk informasi menarik lainnya,
follow akun media sosial Alinea.id

Bagikan :
×
cari
bagikan