Elektabilitas Ganjar kembali menguat, ini trennya versi SMRC
Dukungan terhadap Ganjar sempat berada di bawah Prabowo pada Mei-Juli 2023.

Elektabilitas Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo, merangkak naik setelah sempat di bawah Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dalam 3 bulan terakhir. Ini berdasarkan hasil riset Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) periode 31 Juli-11 Agustus 2023.
Dalam survei tersebut, Ganjar sempat berada di urutan kedua dengan tingkat keterpilihan rentang 30,8-32,1% pada Mei-Juli 2023. Peringkat pertama ditempati Prabowo (34,8-37,8%), sedangkan Anies di urutan ketiga sekitar 21%.
"Dukungan kepada Ganjar ... kembali menguat pada survei terakhir, awal Agustus ini menjadi 35,9%," demikian hasil survei SMRC dalam keterangannya, Rabu (23/8). "Sementara Prabowo ... sedikit terkoreksi di survei awal Agustus ini menjadi 33,6%."
Anies stabil di peringkat ketiga dengan 20,4%. Adapun 10,1% responden lainnya tidak menjawab.
Selain itu, menurut survei SMRC, sekitar 67% responden meyakini pilihannya tentang calon presiden (capres) kemungkinan kecil berubah. Yang berpeluang berganti sekira 30%. Dua persen sisanya tidak menjawab.
"Dari 3 calon presiden, proporsi pemilih kuat pada Ganjar paling tinggi (69%)," ungkap SMRC. "Kemudian, Prabowo (67%) dan Anies (64%)."
Survei ini melibatkan 4.260 dari total 5.000 responden terpilih (85%) melalui teknik startified random sampling. Responden adalah warga negara Indonesia (WNI) yang telah memiliki hak pilih.
Responden diwawancara secara tatap muka oleh penanya dengan memedomani kuesioner. Adapun toleransi kesalahan (margin of error) sekitar 1,65% pada tingkat kepercayaan 95%.

Derita jelata, tercekik harga pangan yang naik
Senin, 21 Feb 2022 17:25 WIB
Menutup lubang “tikus-tikus” korupsi infrastruktur kepala daerah
Minggu, 13 Feb 2022 15:06 WIB
Segudang persoalan di balik "ugal-ugalan" RUU IKN
Minggu, 23 Jan 2022 17:07 WIB
Ketika relawan capres saling beralih dukungan
Selasa, 26 Sep 2023 06:36 WIB
Modal kearifan lokal BPR di tengah arus digitalisasi
Senin, 25 Sep 2023 20:17 WIB