sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Noel bubarkan Ganjar Pranowo Mania: Enggak punya nyali, enggak punya gagasan!

"Buat apa kita mendukung orang yang tidak punya nyali?"

Marselinus Gual
Marselinus Gual Kamis, 09 Feb 2023 15:11 WIB
Noel bubarkan Ganjar Pranowo Mania: Enggak punya nyali, enggak punya gagasan!

Kelompok relawan Ganjar Pranowo (GP) Mania resmi bubar per hari ini, Kamis (9/2). Pun menarik dukungan kepada Gubernur Jawa Tengah (Jateng) pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.

Ketua Umum GP Mania, Immanuel Ebenezer, menyatakan, pembubaran kelompok relawan yang dibentuknya sejak 2021 berdasarkan beberapa pertimbangan. Pertama, Ganjar dinilai tidak sesuai harapan.

"Ekspetasi kita ke Mas Ganjar, kan, ketika kita calonkan, kita harap beliau ada gagasan, ada tawaran untuk bangsa ini ke depan. Ternyata, dalam rentang 2 tahun ini, kita tidak menemukan itu," ungkapnya dalam konferensi pers di Jakarta, beberapa saat lalu.

Selain itu, Ganjar dinilai belum pasti menjadi calon presiden (capres). Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) hingga kini belum mengumumkan arah dukungannya pada Pilpres 2024.

Bagi Noel, sapaannya, Ganjar juga tak memiliki nyali. Kemudian, tidak memiliki nilai untuk meyakinkan publik, termasuk GP Mania, agar memilihnya.

"Tidak ada keberanian sedikit pun yang dilakukan oleh Ganjar terhadap penyampaian-penyampaian yang kiranya bisa diterima oleh publik. Meyakinkan itu dia enggak bisa. Meyakinkan kita sebagai pendukungnya, rakyatnya, atau siapa pun. Dan itu tidak temuin di Mas Ganjar," tuturnya. 

"Buat apa kita mendukung orang yang tidak punya nyali? Udah enggak punya nyali, enggak punya gagasan, dan kita tidak mau!" imbuhnya. Padahal, Eben menerangkan, GP Mania telah melakukan serangkaian konsolidasi guna pemenangan Ganjar pada Pilpres 2024 sejak 2021. 

Noel lantas memutuskan untuk membubarkan GP Mania dari tingkat pusat hingga daerah. Meskipun demikian, relawan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini meminta rekan-rekannya tetap satu barisan dan menunggu pengumuman tentang arah dukungan selanjutnya.

Sponsored
Berita Lainnya
×
tekid