ASDP target 33 pelabuhan dan 272 lintasan adopsi tiket digital di 2022

Target digitalisasi pada 2020 sebanyak delapan pelabuhan telah terlaksana dengan baik jelang akhir tahun kemarin. 

Truk angkutan logistik memasuki kapal di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur, Selasa (19/5/2020). Foto Antara/Budi Candra Setya/wsj

PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mengakselerasi program digitalisasi tiket penyeberangan di sejumlah pelabuhan yang dikelola, dengan target 33 pelabuhan dan 272 lintasan dapat terealisasi seluruhnya pada 2022. 

Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry Shelvy Arifin mengatakan, target digitalisasi pada 2020 sebanyak delapan pelabuhan telah terlaksana dengan baik jelang akhir tahun kemarin. 

Tiga poin utama pencapaian digitalisasi ini terdiri dari tiket berbasis QR Code, pencetakan kode manifest, dan cashless payment.

"Mulai dari empat pelabuhan utama Merak, Bakauheni, Ketapang, dan Gilimanuk yang sudah full online, go live tiket berbasis QR Code di Lembar-Padangbai, Ketapang-Lembar, Kayangan-Pototano, Ajibata-Ambarita. Di mana semuanya telah berjalan dengan lancar," katanya dalam keterangan tertulis, Jumat (8/1).

Selain itu, sambungnya, pengguna jasa juga dapat melakukan pembayaran secara cashless, dengan menggunakan kartu uang elektronik Mandiri dan BNI, transfer langsung ke rekening ASDP, maupun pembayaran menggunakan agen BRILink.