Trans Patriot setop beroperasi, mobilitas warga Bekasi terganggu

PD Mitra Patriot menghentikan layanan seluruh koridor bus Trans Patriot secara bertahap sejak 17 Maret 2021.

Warga melintas di samping deretan bus Trans Patriot yang terparkir di Kota Bekasi, Jabar, pada Kamis (3/1/2019). Foto Antara/Risky Andrianto

Komite Pemuda Nasional Indonesia (KNPI) Kota Bekasi menyayangkan langkah Perusahaan Daerah (PD) Mitra Patriot menyetop seluruh operasional bus Trans Patriot. Penghentian layanan dilakukan bertahap sejak 17 Maret 2021.

"Sejatinya kehadiran Trans Patriot sangat mebantu mobilitas warga dalam beraktivitas sehari-hari. Pemberhentian ini tentu sangat merugikan masyarakat," ucap Wakil ketua DPD KNPI Kota Bekasi, Mahfud Latuconsina, dalam keterangan tertulis, Rabu (19/5).

Mulanya, 17 Maret lalu, Trans Patriot rute Vida-Summarecon Bekasi dan Wisma Asri-Sumber Arta berhenti beroperasi. Empat hari berselang giliran koridor 1 (Harapan Indah-Terminal Bekasi).

Koridor 1 merupakan rute pertama yang diresmikan pada akhir 2018. Sementara itu, dua rute lainnya baru mengaspal pada Agustus 2019.

Pandemi yang mengurangi animo publik untuk memanfaatkan Trans Patriot disebut sebagai alasan pemberhentian layanan itu. Namun, PD Mitra Patriot mengklaim, kebijakan ini hanya sementara.