Diplomat mogok kerja, Kedubes Israel di seluruh dunia tutup

Penutupan kedutaan dan konsulat di seluruh dunia mulai berlaku pada Rabu, pukul 01.00 waktu Israel.

Ilustrasi / Pixabay

Seluruh kedutaan dan konsulat Israel di seluruh dunia tutup pada Rabu (30/10) ketika para diplomat dan atase militer melakukan pemogokan akibat berselisih dengan Kementerian Keuangan terkait biaya operasional.

Aksi mogok, yang dikoordinasikan oleh Kementerian Luar Negeri, Kementerian Pertahanan dan Federasi Buruh Hisdarut, dilakukan setelah Kemenkeu dilaporkan melanggar perjanjian dan akan mewajibkan para utusan di luar negeri untuk membayar kembali biaya operasional yang dikeluarkan bagi mereka.

Penutupan kedutaan dan konsulat di seluruh dunia mulai berlaku pada Rabu, pukul 01.00 waktu Israel.

"Karena keputusan Kemenkeu untuk melanggar pemahaman yang disepakati dan ditandatangani oleh Dirjen Kemenkeu pada Juli 2019, serta menerapkan prosedur sepihak yang mengubah protokol, kami terpaksa menutup kedutaan," bunyi pernyataan yang diunggah di berbagai situs perwakilan Israel di luar negeri.

Pernyataan itu menyebut, seluruh layanan konsuler dan operasional kedutaan ditangguhkan.