Kaisar Jepang Akihito resmi turun takhta

Sebagai penutup pidatonya, Akihito mendoakan kedamaian dan kebahagiaan bagi seluruh rakyat Jepang dan di dunia.

Kaisar Akihito saat menjalankan ritual Taiirei-Tojitsu-Kashikodokoro-Omae-no-gi, upacara bagi kaisar untuk melaporkan pelaksanaan upacara turun takhta di Istana Kekaisaran, Selasa (30/4). ANTARA FOTO/Japan Pool/Pool via REUTERS

Pada hari terakhir dari 30 tahun masa pemerintahannya, Kaisar Akihito menyampaikan rasa terima kasihnya kepada rakyat Jepang.

"Hari ini saya menuntaskan tugas saya sebagai kaisar," katanya pada upacara pengunduran dirinya yang disiarkan di televisi nasional pada Selasa (30/4).

Dalam pidatonya, Akihito menyatakan bahwa sejak naik takhta pada Januari 1989, dia telah menjalankan tugasnya sebagai kaisar dengan rasa percaya dan hormat terhadap rakyatnya.

"Saya sangat beruntung dapat melakukan pekerjaan ini. Dengan tulus saya berterima kasih kepada orang-orang yang menerima dan mendukung saya dalam peran saya sebagai simbol negara," ujar dia.

Sebagai penutup pidatonya, Akihito mendoakan kedamaian dan kebahagiaan bagi seluruh rakyat Jepang dan dunia.