Kim Jong-un puas dengan uji coba sistem peluncuran roket

Peluncuran dua proyektil dari Kota Yonpo oleh Korea Utara terjadi pada Kamis (28/11), pukul 17.00 waktu setempat. 

Ilustrasi / Pixabay

Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un mengawasi kesuksesan uji coba dari sistem peluncuran roket ganda super besar dan menyatakan sangat puas. Demikian dilaporkan kantor berita pemerintah KCNA pada Jumat (29/11).

"Tes yang bertujuan untuk menguji aplikasi tempur dari sistem peluncuran roket ganda super besar membuktikan keunggulan militer dan teknis dari sistem senjata dan keandalan Korea Utara ... Pemimpin tertinggi menyatakan kepuasan yang besar atas hasil uji coba," sebut KCNA.

Kim Jong-un juga hadir dalam uji coba sebelumnya pada Agustus dan September. Namun, dia absen dalam tes terakhir pada 31 Oktober.

Sebelumnya, militer Korea Selatan mengatakan bahwa Korea Utara menembakkan dua proyektil jarak pendek ke laut lepas pantai timurnya pada Kamis (28/11). Langkah tersebut diduga merupakan uji coba dari sejumlah peluncur roket baru. 

Kepala Staf Gabungan Korea Selatan (JCS) menuturkan bahwa peluncuran dua proyektil dari Kota Yonpo terjadi pada pukul 17.00 waktu setempat.