Ada Covid-19, pemerintah akan ajak tokoh agama bahas Ramadan

Pembahasan terkait dengan salat Tarawih, buka puasa bersama, dan mudik lebaran.

Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD.Foto Antara

Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Mahfud MD, mengatakan, pemerintah sudah mendiskusikan pengaruh coronavirus atau Covid-19 saat puasa Ramadan dan mudik lebaran.

"Kami sudah mendiskusikan itu. Menurut perkiraaan, Covid-19 akan pada puncaknya di sekitar puasa (April-Mei 2020)," kata Mahfud dalam video conference, Jakarta, Rabu (18/3).

Dengan demikian, mantan Ketua Mahkamah Konstitusi ini mengatakan, pemerintah sudah harus membicarakan tentang perkumpulan orang. Ihwal ini terkait salat Tarawih, buka puasa bersama, dan mudik lebaran.

Meski demikian, keputusan terkait tiga hal itu belum ditetapkan, karena pemerintah akan memulai membicarakannya dengan lembaga keagamaan dan tokoh masyarakat.

"Mari kita kompak menghadapi semua masalah ini. Semua komando ada di BNPB yang menginformasikan setiap protokol dan perkembangan tentang pengendalian situasi," jelas dia.