Malaysia gagal pesta lebih awal

Publik sepakbola Malaysia di Stadion Bukit Jalil sempat melambung ketika di menit 54.

Kiper Malaysia Faizal Marlias lesu karena harus menerima kekalahan 1-2 dari Bahrain. Foto SS Youtube

Malaysia tak jadi berpesta malam ini. Menjamu Bahrain, Harimau Malaya harus menelan kekalahan. Hasil pahit ini membuat euforia ribuan suporter Malaysia di Stadion Bukit Jalil antiklimaks. 

Malaysia yang menorehkan hasil positif ketika menghadapi Turkmenistan 3-1, kali ini harus mengakui keunggulan Bahrain, pesaing terberatnya di Grup E kualifikasi Piala Asia 2023, dengan skor 1-2.

Publik sepakbola Malaysia di Stadion Bukit Jalil sempat melambung ketika di menit 54, pemain naturalisasinya, Mahmadou Sumareh berhasil menggetarkan jala Bahrain.

Namun, kegembiraan Bukit Jalil tak bertahan lama, tak lebih dari lima menit, Bahrain berhasil menyamakan kedudukan melalui Ali Haram. 

Lapangan Bukit Jalil dalam kondisi jenuh karena hujan. Di beberapa titik, tampak berlumpur. Kedua tim cukup imbang dalam jual beli serangan.