Ronaldo resmi berlabuh ke Juventus

Ronaldo kembali mencetak harga termahalnya setelah didatangkan Real Madrid dari Manchester United pada 2008.

Cristiano Ronaldo resmi pindah ke Juventus dan dikontrak empat tahun./Facebook.

Cristiano Ronaldo bergabung ke klub juara Italia Juventus. Ronaldo akan terikat kontrak selama empat tahun dengan nilai transfer senilai 100 juta euro. 

Kedua klub raksasa Eropa mengumumkan kesepakatan perihal Pemain Terbaik Dunia lima kali ini pada Selasa (10/7). Ronaldo kembali mencetak harga termahalnya setelah didatangkan Real Madrid dari Manchester United pada 2008 dengan nilai transfer dunia saat itu yakni 80 juta pound.

Penyerang Portugal berusia 33 tahun itu merupakan pencetak gol terbanyak sepanjang masa bagi klub Spanyol itu dengan koleksi 451 gol di semua kompetisi. Ia memenangi dua gelar Liga Spanyol dan empat trofi Liga Champions. 

Perekrutan pemenang Ballon d'Or terkini sekaligus pencetak gol tersubur di Liga Champions untuk enam musim terakhir disebut perekrutan terbesar untuk Juventus. Perekrutan ini juga merupakan hantaman berat dari Liga Italia terhadap profil Liga Spanyol, yang kini telah kehilangan dua dari tiga pemain paling populer mereka sejak tahun lalu setelah Paris St Germain (PSG) mendatangkan Neymar dari Barcelona dengan memecahkan rekor transfer dunia pada Agustus silam.

Real Madrid memberi penghormatan kepada Ronaldo, yang merupakan pencetak gol terbanyak sepanjang masa di Liga Champions. Dalam pernyataan di laman resmi klub, Real Madrid menyebut sang pemain yang meminta ditransfer.