Yenny Wahid bantah masuk tim sukses Prabowo-Sandiaga Uno?

Putri mantan Presiden Abdurrahman Wahid, Yenny Wahid, disebut-sebut tengah dirayu untuk masuk tim sukses Prabowo-Sandiaga Uno.

Bakal calon Wakil Presiden Sandiaga Uno (kiri) menunjukkan tempe yang diberikan oleh Ibu Sinta Nuriyah Wahid (kanan) disaksikan putri kedua Abdurrahman Wahid, Yenny Wahid (tengah) saat berkunjung ke Ciganjur, Jakarta, Senin (10/9). Kedatangan Sandiaga Uno ke kediaman keluarga Gus Dur itu untuk bersilaturahmi. / Antara Foto

Putri mantan Presiden Abdurrahman Wahid, Yenny Wahid, disebut-sebut tengah dirayu untuk masuk tim sukses Prabowo-Sandiaga Uno.

Yenny yang bernama lengkap Zannuba Ariffah Chafsoh Rahman Wahid itu menyatakan akan melakukan salat istikharah. Dia meminta petunjuk kepada Allah terkait dengan rencana tim sukses Prabowo-Sandiaga memasukkan namanya.

"Saya sudah menjawab ke Gerindra bahwa saya masih istikharah," kata Yenny, Kamis (20/9).

Koalisi Indonesia Adil Makmur yang mengusung pasangan Prabowo-Sandiaga menyatakan memfinalisasi terkait masuknya Yenny Wahid sebagai anggota Badan Pemenangan Nasional Koalisi.

"Namun saya harus fiksasi dulu, Kamis (20/9) besok sudah bisa diumumkan," kata Ketua DPP PKS Pipin Sofian di Jalan Kertanegara, Jakarta, Rabu (19/9) malam.