sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Realisasi penyerapan belanja masih 46%, Bupati Klaten desak OPD ambil langkah strategis

“Penyerapan belanja langsung 31,37% dari realisasi 46% dan dari taget 47% maka mengalami deviasi 1%," Bupati Klaten

Dessy Nuraulia Budiyanto
Dessy Nuraulia Budiyanto Rabu, 13 Jul 2022 15:53 WIB
Realisasi penyerapan belanja masih 46%, Bupati Klaten desak OPD ambil langkah strategis

Bupati Klaten, Sri Mulyani, meminta kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang mengalami deviasi harus mengambil langkah konkrit untuk memaksimalkan penyerapan pendapatan daerah. Desakan tersebut dikakukan Sri Mulyani karena realisasi belanja Pemkab Klaten masih 31,37% dari realisasi 46% sedangkan targetnya 47%.

“Penyerapan belanja langsung 31,37% dari realisasi 46% dan dari taget 47% maka mengalami deviasi 1%. Semoga OPD yang mengalami deviasi dapat mengambil langkah strategis,” ujar Sri Mulyani saat Rapat koordinasi pelaksanaan kegiatan (rakoorlak) Tri Wulan II diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Klaten, Selasa (12/7).

Sri Mulyani berpesan kepada pengguna anggaran untuk melaksanakan kegiatan sesuai targetnya. OPD yang memiliki kegiatan fisik harus selalu berkoordinasi aktif. Ia berharap rakoorlak dapat digunakan sebagai langkah mengevaluasi dan mencari solusi dari suatu permasalahan.

“Saya harap bisa dijadikan perhatian dan berperan aktif, saya tidak ingin ini jadi rutinitas tapi menjadi kebutuhan,” tuturnya.

Sponsored

Pada kesempatan yang sama, Kepala Bagian Administrasi Pembangunan Setda Kabupaten Klaten, Sri Purwanto, mengingatkan kepada seluru pengguna anggaran untuk lebih berkoordinasi, melaksanakan program sesuai dengan apa yang direncanakan.

“Karena sudut deviasinya cukup tinggi, maka saya mengingatkan penguna anggaran untuk lebih aktif berkoordinasi, lakukan kegiatan yang sudah direncanakan, jika kegiatan tidak dilaksanakan maka dapat diturunkan targetnya,” jelasnya.

Sri Purwanto menyebutkan sebelum diselenggarakan rakoorlak, terlebih dahulu dilaksanakan desk guna merinci permasalahan sehingga ketika rakoorlak dapat dicari solusi dari permasalahan tersebut.

Berita Lainnya
×
tekid