sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Kejagung geledah beberapa tempat terkait korupsi DP4

Dari penggeledahan, dilakukan penyitaan sejumlah dokumen.

Ayu mumpuni
Ayu mumpuni Jumat, 24 Feb 2023 11:15 WIB
Kejagung geledah beberapa tempat terkait korupsi DP4

Penyidik Kejaksaan Agung (Kejagung) menyatakan telah melakukan penggeledahan di beberapa lokasi terkait dugaan korupsi pengelolaan dana pensiun pada Dana Pensiun Perusahaan Pelabuhan dan Pengerukan (DP4) periode 2013-2019. 

"Sudah pernah dilakukan penggeledahan beberapa kali setelah Januari naik penyidikan itu," kata Kasubdit Tindak Pidana Korupsi dan TPPU pada Direktorat Penyidikan JAM Pidsus Kejagung, Haryoko Ari Prabowo kepada Alinea.id, Jumat (24/2).

Menurut Prabowo, penggeledahan dilakukan di Jakarta dan luar kota. Namun, dia tidak menyebutkan secara rinci lokasi penggeledahan tersebut.

"Belum ada aset yang digeledah, cuma dokumen-dokumen aja," ujarnya.

Sponsored

Untuk diketahui, perkara ini naik ke penyidikan setelah ditemukan adanya dugaan penyimpangan pengadaan lahan pada PT Pelindo Tahun 2013 sampai dengan 2019. Pengadaan lahan itu disebut menggunakan Dana Pensiun Perusahaan Pelabuhan dan Pengerukan (DP4).

Dana pensiun itu memang dikelola dengan beberapa investasi dan pengadaan tanah. Namun, kali ini pengadaan tanahnya diketahui bermasalah, sehingga menimbulkan kerugian.

Lahan tersebut tersebar di beberapa lokasi, yakni pulau Jawa dan Sumatra. Sejauh ini, penyidik masih mendalami peruntukan dan status kepemilikan lahan tersebut.

Berita Lainnya
×
tekid