sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Kenangan Ani Yudhoyono dari nasi goreng dan bingkai foto

Para kader Partai Demokrat mengenang sosok Ani Yudhoyono sebagai sosok ibu yang perhatian.

Mona Tobing
Mona Tobing Sabtu, 01 Jun 2019 15:51 WIB
Kenangan Ani Yudhoyono dari nasi goreng dan bingkai foto

Mantan Ibu Negara tahun 2004-2014 Kristiani Herrawati atau Ani Yudhoyono telah berpulang pada Sabtu (1/6), setelah sempat tidak sadarkan diri semalam. Kabar berpulangnya Ani Yudhoyono membawa duka mendalam bagi keluarga Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), masyarakat Indonesia dan juga para kader Partai Demokrat. 

Dalam tayangan secara live di Metro TV, Mantan Wakil Menteri Luar Negeri Indonesia Dino Patti Djalal yang juga Politisi Partai Demokrat mengaku bersedih dan terkejut atas kepergian Ani Yudhoyono pada pukul 11:50 waktu Singapura hari ini (1/6). 

Dino yang baru saja bertemu dengan almarhumah seminggu lalu mengatakan, kondisi terakhir kali Ani Yudhoyono terlihat bersemangat, ceria dan kuat. 

Meski sedih atas kepergiaan Ani Yudhoyono, Dino mengaku terharu dengan Ani Yudhoyono dan SBY yang terlihat saling menguatkan. 

"Sepanjang saya amati keduanya benar-benar pasangan yang sejati. Mereka teladan dan terlihat saling mencintai dan mendukung. Suka senang bersama merinstis dari bawah sampai mencapai puncak kekuasaan selalu bersama. Ini adalah gambaran keluarga sempurna," ucap Dino sambil terisak saat diwawancarai. 

Bagi Dino, Ani Yudhoyono telah hidup dengan penuh kebahagiaan dan dilepas dengan ikhlas oleh sejumlah kerabat dan keluarga.  

"Ibu Ani Yudhoyono dilepas dengan ikhlas dan jasa-jasa beliau juga sebagai ibu negara dalam dua periode dapat menjadi teladan yang dapat dikenang," ucap Dino. 

Kesan mendalam juga diungkapkan Mantan Menteri Pemuda dan Olahraga yang juga politisi Partai Demokrat Andi Mallarangeng. Andi yang sempat mengungkapkan kondisi terakhir Ani Yudhoyono yang naik dan turun mengaku, mengaku sangat kehilangan sosok seorang ibu. 

Sponsored

Bagi Andi, Ani Yudhoyono tidak hanya seorang ibu bagi keluarga terdekatnya. Namun juga ibu bagi Partai Demokrat lewat kepeduliannya kepada para kader. 

"Ibu selalu bertanya kabar dan perhatian kepada kami," kenang Andi saat live di Tv One

Ada dua kenangan manis yang disebut Andi sangat berkesan baginya. Pertama, masakan Ani Yudhoyono yakni nasi goreng yang kerap disajikan jika Andi bertandang. 

"Nasi goreng kampung yang dipadu petai dan ikan asin, rasanya enak," kata Andi. 

Kedua, hadiah yang diberikan Ani Yudhoyono secara khusus kepada Andi berupa foto. Seperti diketahui, Ani Yudhoyono hobi fotografi dan kerap mempublikasikan hasilnya di media sosial pribadinya yakni Instagram. 

Andi bercerita, ia pernah difoto secara diam-diam oleh Ani Yudhoyono dan kemudian hasil fotonya dibingkai dan diberikan kepadanya. 

"Lengkap dengan tandatangan dari beliau. Sekarang foto itu saya pajang di rumah," ucap Andi. 

Kesan mendalam lain juga diungkapkan Sekjen Partai Demokrat Hinca Panjaitan. Ia bercerita ada panggilan khusus kepadanya dari Ani Yudhoyono yakni Bang Jen.

Panggilan tersebut sekarang melekat pada diri Hinca dan menjadi panggilan bersama oleh para kader Partai Demokrat, berikut juga SBY. 

Sementara kenangan manis Hinca dengan Ani Yudhoyono adalah ketika kunjungan kerja ke Sumatra Utara dan Aceh. Hinca mengatakan, Ani Yudhoyono sempat berkunjung ke rumahnya di Sumatra Utara dan bertemu dengan ibundanya. 
 

Berita Lainnya
×
tekid