sun
moon
a l i n e a dot id
fakta data kata
logo alinea.id

Akbar Tandjung yakin Golkar menang Pemilu 2024, Airlangga jadi presiden

Indonesia akan menggelar Pemilu Serentak 2024 dan dibagi menjadi dua gelombang.

Manda Firmansyah
Manda Firmansyah Sabtu, 16 Okt 2021 11:24 WIB
Akbar Tandjung yakin Golkar menang Pemilu 2024, Airlangga jadi presiden

Ketua Dewan Kehormatan Partai Golkar, Akbar Tandjung, mengklaim, seluruh jajaran partai di tingkat pusat, provinsi, hingga kabupaten/kota selalu membawa aspirasi rakyat. Hal itu disebut membuat Golkar selalu berada di partai papan atas.

“Kalau seandainya itu kita lakukan dengan sungguh-sungguh, intensif, tentu dengan senantiasa turun ke tengah-tengah rakyat, saya yakin, peluang kita untuk menjadi pemenang kembali 2024 mendatang akan bisa kita capai,” ucapnya dalam webinar "Dua Dasawarsa Kemenangan Golkar 2004-2024", Sabtu (16/10).

Menurut Akbar, berbagai hambatan kemenangan Golkar dapat diatasi selama 2022-2023. Dia berharap, Golkar dapat memenangkan berbagai kontestasi politik pada 2024 nanti.

"Bahkan lebih dari itu, calon presiden kita yang tidak lain adalah ketua umum partai kita (Airlangga Hartarto) juga insyaallah akan menjadi pemenang dalam Pemilu Presiden (Pilpres) 2024 yang akan datang," tutur.

Sponsored

Indonesia akan menggelar pemilihan umum (pemilu) serentak pada 2024 dan dibagi menjadi dua gelombang. Pertama, pilpres dan pileg; dan kedua, pemilihan kepala daerah (pilkada).

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, dikabarkan akan maju dalam Pilpres 2024. Ini disinyalir dari banyak baliho berlatar warna kuning serta menampilkan fotonya mengenakan kemeja putih dan mengepalkan tangan.

Di dalam baliho itu juga tersemat tulisan "Kerja untuk Indonesia, Airlangga Hartarto 2024". Media sosialisasi tersebut bertebaran di berbagai kota di Indonesia.

Berita Lainnya
×
tekid